PRODI JURNALISTIK ISLAM RAIH PREDIKAT AMI TERBAIK FUDA IAIN KEDIRI

Fuda Newsroom – Program Studi Jurnalistik Islam Fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Kediri berhasil mendapat penghargaan dengan meraih predikat terbaik dalam Audit Mutu Internal (AMI) yang diselenggarakan oleh Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) IAIN Kediri.

Penghargaan ini diberikan atas dedikasi Prodi Jurnalistik Islam dalam menjaga dan meningkatkan mutu akademik serta tata kelola administrasi yang sesuai dengan standar penjaminan mutu internal. Penilaian AMI mencakup berbagai aspek, seperti kualitas kurikulum, manajemen kelembagaan, tata kelola dokumen hingga kepuasan mahasiswa terhadap layanan pendidikan.

Rektor IAIN Kediri, Wahidul Anam mengapresiasi keberhasilan prodi yang meraih predikat terbaik. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya kolaborasi antarunit di lingkungan kampus untuk memastikan mutu pendidikan yang unggul.

“Kesempatan ini adalah refleksi dari sinergi dan kerja keras semua pihak, mulai dari pengelola program studi hingga mahasiswa. Mari kita wujudkan IAIN Kediri sebagai perguruan tinggi yang berdaya saing, baik di tingkat nasional maupun internasional,” jelasnya, Selasa, (30/12/2024)

Ketua LPM IAIN Kediri, Muniron menambahkan penghargaan ini sebagai bagian dari upaya memastikan seluruh unit akademik dan non-akademik mampu memenuhi standar mutu yang telah ditetapkan. Ia berharap penghargaan yang diberikan menjadi motivasi bagi seluruh sivitas akademik untuk terus berprestasi, menjaga integritas, dan meningkatkan kualitas pendidikan demi mendukung visi menjadi perguruan tinggi yang unggul dan berdaya saing.

Ketua Prodi Jurnalistik Islam, Lukman Hakim menuturkan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh tim yang telah berkontribusi. Penghargaan ini menjadi bukti Prodi Jurnalistik Islam telah menjalankan proses akademik dan administratif dengan sangat baik. Semoga prestasi ini terus dipertahankan dan ditingkatkan di masa depan

“Prestasi ini adalah hasil kerja keras seluruh tim. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanan, sehingga mampu mencetak lulusan yang kompeten dan berdaya saing. Terima kasih seluruh jajaran dekanat dan seluruh kolega yang selama ini senantiasa memberikan dukungan ,” tandasnya.

Sumber : Humas Fak. Ushuluddin dan Dakwah IAIN Kediri

Penulis : Redaksi

Editor : Lukman Hakim